SUARASULAWESI.COM, MAKASSAR - Bermaksud mengenang setahun lebih kepergian almarhum Virendy Marjefy Wehantouw, mahasiswa jurusan Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin, pendiri UKM Mapala 09 FT Unhas Anwar Mattawape, ST, MBA melakukan kunjungan silaturahmi ke Virendy Cafe, Sabtu (08/06/2024) malam.
Kedatangan senior Angkatan 1 UKM Mapala 09 FT Unhas, Anwar Mattawape yang didampingi sejumlah pengurus dan anggota organisasi pecinta alam ini, disambut oleh keluarga almarhum Virendy, diantaranya James Wehantouw (ayah), Femmy Lotulung (ibu), Virginia Wehantouw (kakak) dan Virly Wehantouw (adik).
Dalam pertemuan yang berlangsung penuh suasana kekeluargaan itu, alumnus jurusan Perkapalan FT Unhas tahun 1995 yang berdomisili di Jakarta ini mengaku, meski Virendy telah tiada, tapi hubungan silaturahmi dirinya maupun para pengurus dan anggota UKM Mapala 09 FT Unhas dengan pihak keluarga almarhum harus terus terjaga serta terpelihara dengan baik.
"Virendy sebagai anggota UKM Mapala 09 FT Unhas adalah adik saya dan juga merupakan saudara dari seluruh anggota serta pengurus UKM Mapala 09 FT Unhas. Karenanya, keluarga almarhum baik kedua orang tua, kakak-kakak dan adiknya, tentunya sudah menjadi bagian dari keluarga besar UKM Mapala 09 FT Unhas," ujar Anwar.
Pada kesempatan itu, Ketua Ikatek Perkapalan Unhas ini berjanji pula akan meminta kepada Rektor Unhas dan Dekan FT Unhas untuk menunjukkan rasa tanggung jawab, empati dan kepeduliannya terhadap peristiwa terenggutnya nyawa Virendy saat mengikuti kegiatan Diksar & Ormed XXVII UKM Mapala 09 FT Unhas pada Januari 2023.
Kunjungan silaturahmi yang dilakukan Anwar Mattawape ini turut dihadiri Ketua Senat Mahasiswa FT Unhas, Ketua UKM Mapala 09 FT Unhas Ibrahim Fauzi bersama beberapa pengurus dan anggotanya, serta wartawan senior Mulawarman (mantan wartawan Identitas Unhas, Harian Pedoman Rakyat, dan Harian Surya) yang merupakan kerabat dekat Anwar Mattawape.
Editor : Deny